Rabu, 30 Januari 2013

Catching Cold

Assalamu'alaykum..

Alhamdulillah kembali lagi ke blog ini, setelah sekian lama ga punya apa-apa untuk di share. *Terus sekarang udah ada yang mau di share?? :)

Hmm, beberapa waktu yang lalu aktivitas saya memang sedang tinggi-tingginya. Dimana yang paling saya butuhkan adalah mental dan fisik yang kuat. Tapi eh tapiii... saya ini orang yang sangaaat mudah sekali terkena masuk angin.

Aktivitas yang saya jalani mengharuskan saya memiliki energi yang melimpah, tidur tidak sesuai waktunya, terpapar angin dan dingin, serta konsentrasi yang tinggi sedangkan waktu makan tidak terlalu diperhatikan.

Dan yak, jadilah setelah aktivitas tersebut saya terjangkit syndrome masuk angin atau orang bule sono bilangnya "catching cold". Masuk angin ini membuat tubuh saya lemah, tidak bergairah dalam beraktivitas, over slept, mual, dan selaluu merasa kedinginan.. FYI, masuk angin yang saya alami bukan sepenuhnya karena aktivitas itu juga, karena memang pada keadaan yang menurut orang-orang adalah cuaca biasa, tapi bisa menjadi sangat ekstrim bagi saya. Gimana ngga? kena kipas angin aja langsung masuk angin -,-. sampe Bapak saya bilang "kamu itu gemuk karena kebanyakan angin". hahaha... it;s so funny dad.. :)

Karena saya juga bingung yah kenapa saya ini seringkali mudah sekali masuk angin, saya coba browsing di mbah google. Ternyata eh ternyata...

"Masuk angin sebenarnya merupakan kumpulan gejala yang terjadi akibat gabungan kelelahan fisik, terlambat makan, dan stres pikiran. Karena gabungan ketiga hal itu, terjadilah pembentukan gas berlebihan di lambung dan usus. Kemudian timbul perasaan penuh di usus lalu mulas, diikuti mual dan muntah. Kalau sudah begini, inilah yang disebut masuk angin.
Cuaca dingin yang menyergap tubuh menimbulkan mekanisme vasoconstriction atau penyempitan pembuluh darah. Sebenarnya penyempitan pembuluh darah ini merupakan mekanisme tubuh untuk menjaga agar tidak terjadi pengeluaran kalori berlebihan dari tubuh, sehingga tubuh tidak perlu mengalami penurunan suhu atau hipotermia. Namun, dampak kurang menyenangkan dari penyempitan pembuluh ini adalah peredaran darah menjadi kurang lancar. Akibatnya, hasil metabolisme, berupa asam laktat, terakumulasi pada otot-otot. Inilah yang membuat badan jadi terasa pegal-pegal.
Perihal perut kembung terisi gas, bisa terjadi akibat cuaca dingin yang menyebabkan perlambatan gerak peristaltik usus. Perlambatan inilah yang menyebabkan gas tertampung di saluran cerna, sehingga perut terasa kembung dan penuh (begah). Dan akhirnya perut akan tertekan oleh gas dan menyebabkan rasa mual sehingga menekan nafsu makan."

Nah, untuk gejalanya yaitu meriang, cegukan, mual muntah, perut kembung, mudah lelah, sering mengantuk, demam, berkeringat dingin, sulit untuk mengeluarkan kentut ataupun bersendawa, nafsu makan berkurang.

Yah, itu juga sering saya alami, bahkan ketika ditanya oleh teman saya suka menjawab "lagi masuk angin kronis ni". Gimana ngga, seminggu masuk angin, 2 hari sehat, eh masuk angin lagi selama 5 hari. hahhaha

Anyway, saya juga dapat tips makanan yang recommended saat masuk angin. Apa aja tuh? Cekidot..

1. Sup Ayam
    Para peneliti dari Nebraska University menemukan bahwa sup berguna sebagai anti radang yang       meredakan gejala masuk angin. Sup ayam relatif paling aman bagi penderita maag. Sup ayam juga sangat bagus sebagai pereda pilek atau influenza. 

2. Bawang Putih
    Mengandung senyawa allicin, yang terbukti punya fungsi antibakteri dan antijamur. Pada beberapa kasus, terutama penderita maag akut sebaiknya berhati-hati mengonsumsi bawang putih saat masuk angin.

3. Jus Jeruk
   Vitamin C merupakan antioksidan alami dan membantu tubuh melawan infeksi. Buah jeruk penuh dengan vitamin C, jadi cobalah minum jus saat masuk angin. Jus jeruk mengandung asam lumayan tinggi, bila maag sedang kumat jangan minum jus jeruk kecuali kondisi perut sedang normal.

4. Teh Peppermint
   Peppermint punya berbagai fungsi sebagai dekongestan, ekspektoran dan antivirus yang dapat meredakan nyeri tenggorokan dan melegakan batuk. Peppermint relatif aman bagi penderita maag, kecuali saat masuk angin juga menimbulkan rasa tak enak pada perut (maag kambuh) sebaiknya berhati-hati. Biasanya dokter melarang pasien maag meminum teh.

5. Jahe
    Rempah dari akar ini sudah lama disebut-sebut dapat menyembuhkan berbagai penyakit, mulai dari mual dan artristis sampai infeksi saluran nafas atas. Untuk penderita maag, sama seperti penanganan dengan teh peppermint.


Hmm, dari sekian banyak makanan yang direkomendasikan, saya baru coba teh manis hangat, itupun bukan teh Peppermint. karena teh itu paling simple, bisa ditemui dihampir setiap dapur disetiap rumah, bahkan di kamar kosan sekalipun. hihihi

Terkait dengan tradisi masyarakat Indonesia yang senang "kerokan", ternyata "kerokan" juga dapat dijelaskan secara medis, begini nih katanya.. 

"Ketika kerokan, pinggiran logam mata uang menggores permukaan kulit kita. Goresan yang berulang membuat pori-pori melebar. Tindakan ini membuat panas tubuh (demam-red) lebih gampang keluar sehingga suhu tubuh yang semula meninggi berangsur melorot. Ketika kerokan berlangsung, pinggiran uang logam menekan permukaan kulit. Artinya, ada penekanan seperti terjadi pemijatan.

Ini memberi efek pemanjangan pada otot-otot yang memendek karena peradangan. Gerakan ini memberi efek positif. Rasa pegal dan nyeri berangsur sirna seiring dengan tubuh yang diistirahatkan. Yang perlu diperhatikan, orang sering salah kaprah soal masuk angin.

“Orang merasa masuk angin kemudian asal kerokan. Padahal patut dicamkan, gejala penyakit jantung pun menyerupai masuk angin. Nyeri di dada, mual, ingin muntah, dan sakit di dada yang tidak khas. Itu sebabnya, kita beberapa kali mendengar ada orang masuk angin meninggal setelah dikerok,” imbuh dokter yang juga istri pengamat musik, Bens Leo."

Woaah, Subhanallah yahh??
Alhamdulillah akhirnya bisa nulis juga, dengan topik yang lebih waras.. :)
Oiya, mohon doanya ya semuaa, semoga saya ngga sering-sering banget kena masuk anginnya, karena insyaAllah ada amanah yang harus saya emban yang menuntut kondisi kesehatan saya selalu Fit. Aamiinn.

oke, ayo kita tutup tulisan ini dengan membaca doa "kafaratul majlis"
"Subhanaka allahuma wabihamdika asyhaduallaa ilaa ha illa anta, astaghfiruka wa atubu ilaih"

Aamiin yaa Rabbal'alamiin


Wassalam..

sumber:
http://forum.kompas.com/kesehatan/219768-inilahyang-terjadi-saat-anda-masuk-angin-dan-lalu-kerokan.html
http://www.jogang.com/2012/07/penyebab-gampang-masuk-angin-dan-cara.html
http://www.apakabardunia.com/2012/07/makan-apa-untuk-mengatasi-masuk-angin.html
http://id.wikipedia.org/wiki/Masuk_angin


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar